Kapuas Hulu (Kemenag Pontianak) — Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pontianak, Ruslan, menghadiri acara Pelantikan Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXXIII yang digelar di Aula Bupati SATAP, Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, pada Minggu (14/09/2025).
Acara pelantikan dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, yang hadir mewakili Gubernur Kalbar, Ria Norsan. Turut hadir pula Kakanwil Kemenag Kalbar, Muhajirin Yanis, beserta jajaran kepala bidang. Dari Kemenag Kota Pontianak, turut mendampingi Plt. Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam, Yuliansyah, bersama staf Muslimah dan Maryam.
Pada kesempatan itu, Harisson secara resmi melantik 109 anggota Dewan Hakim MTQ XXXIII. Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya integritas dan profesionalitas dalam penilaian.
“Dewan Hakim yang dilantik hari ini diharapkan dapat bekerja dengan baik, bersungguh-sungguh, serta amanah dalam menilai peserta MTQ XXXIII sehingga menghasilkan juara terbaik,” ujarnya.
Sementara itu, pada kesempatan lain, Kepala Kemenag Kota Pontianak, Ruslan, menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan MTQ kali ini. Ia berharap agar kontingen Kota Pontianak dapat tampil maksimal dan memperoleh hasil terbaik.
Pelantikan ini menandai dimulainya rangkaian MTQ XXXIII tingkat Provinsi Kalimantan Barat, yang diharapkan tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga momentum memperkuat syiar Islam dan membumikan Al-Qur’an di tengah masyarakat.