Untitled-6


Untuk HP
MAN 1 Pontianak Bersama Kontingen Kalbar siap Menjadi Terbaik di Ajang OMI Nasional Tahun 2025

Sebanyak 13 siswa terbaik dari madrasah di Provinsi Kalimantan Barat yang berhasil meraih tiket di ajang nasional tahun 2025 dan siap untuk berkompetisi tingkat nasional. Informasi diperoleh saat acara pelepasan bersama Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat, Dr. H. Muhajirin Yanis, M.Pd.I dan para undangan lainnya di Aula Kanwil Kemenag Kalbar, Minggu (9/11/2025).

Acara ini untuk mendoakan dan  melepas kontingen Kalimantan Barat yang akan mengikuti Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) Tingkat Nasional di Grand Elhajj Tangerang, Provinsi Banten pada 10-14 November 2025.

Diawali dengan doa yang dipimpin oleh Kepala MAN 1 Pontianak, Sholihin HZ, suasana kesyahduan terasa sekali dalam aual Kanwil dengan untaian-untaian doa yang dipanjatkan.

Ka.Kanwil Kemenag Prov. Kalbar, Muhajirin Yanis, dalam sambutannya, \"Kami mengucapkan selamat kepada para siswa yang telah berhasil terpilih menjadi kontingen Kalimantan Barat dalam Olimpiade Madrasah Indonesia Tingkat Nasional. Kami bangga atas prestasi yang telah kalian raih. Saya yakin, kalian mampu memberikan yang terbaik dan membawa harum nama Kalimantan Barat,\" ujar Muhajirin seraya memotivasi peserta.

Tampak hadir ditempat acara Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang, Ketua DWP Kanwil Kemenag Kalbar Hj.Salbia Muhajirin, Kasi Penmad Kantor Kemenag Kota Pontianak, Ketua DWP Kantor Kemenag Kota Singkawang, Kepala MAN 1 Pontianak, Kepala MAN IC Sambas, para guru dan orang tua siswa.

Mereka memberikan dukungan dan motivasi kepada para kontingen untuk tetap bersemangat dan menjaga kepercayaan diri selama mengikuti kompetisi. Diagendakan bahwa tim yang terdiri dari peserta, pendamping dan official berangkat menuju lokasi kegiatan pada hari Senin (10/11/2025) penerbangan pagi. **

kemenag dark mode
Berita Terkini
..
Info Grafis