Selasa, 23 -4-2024
MTs. Negeri 2 Pontianak menerima kunjungan dari Badan Narkotika Nasional Kota Pontianak, Selasa (23/4). Diterima oleh Kepala Madrasah, Hj. Yuliana, S.Pd., S.H., M.Pd., di ruang kerjaanya. Kepala madrasah di damping oleh Waka Humas, Ismadi, S.Pd. dan Salah satu Guru Bimbingan Konseling Nelly Yohana, S.Pd. Dari BNN Kota Pontianak hadir sebanyak tiga orang yang dipimpin oleh Kasi Pencegahan, Rena Endarsari, S.KM., M.Kes.
Kunjungan ini dalam rangka mengagendakan kegiatan yang diprogramkan oleh BNN Kota Pontianak. BNN Kota Pontianak memilih MTs.N 2 Pontianak sebagai madrasah yang akan disasar untuk kegiatan Penyuluhan Pencegahan Narkoba. Di jelaskan pula bentuk kegiatan penyuluhan yang akan diberikan kepada siswa.
Disepakati kegiatan akan dilaksanakan pada Jum’at, 3 Mei 2024. Penyuluhan akan dilaksanakan dalam dua sesi kegiatan. Pada sesi pertama pihak BNN akan menyampaikan secara umum terkait Pencehan Penggunaan Narkoba kepada seluruh siswa MTs.N 2 Pontianak. Sesi pertama disamapaikan di lapangan yang akan diikuti oleh seluruh siswa. Kemudian dilanjutkan penyuluhan untuk kader yang akan dilaksanakan di Aula Asrama. Pada sesi ini akan diikuti sebanyak 30 siswa yang terdiri dari 15 siswa kelas 7 dan 15 siswa kelas 8.
Pada kesempatan itu kepala madrasah juga mengharapkan adanya MOU antara MTs.N 2 Pontianak dengan BNN Kota Pontianak. Dengan MOU diharapkan akan lebih jelas langkah kerja serta target kerja ayang akan dicapai kedua belah pihak. Pihak madrasah akan mudah melakukan komunikasi dan konsultasi sehingga mampu memperkuat kerja madrasah dalam melakukan pencegahan penyalahgunaan Narkoba kepada siswa.
Berdasarkan penjelasan dari Kasi pencegahan bahwa kegiatan yang akan dilaksanakan tidak hanya penyuluhan. Rencanannya akan dilakukan pengukuhan sebanyak 30 siswa yang mendapatkan pelatihan sebagai Kader Anti Narkoba MTs.N 2 Pontianak. Dipilihnya sebanyak 30 siswa ini dengan maksud sebagai kader yanag memeberikan pencerahan kepada rekan-rekannya terkait bahaya narkoba dan upaya pencegahan yang dapat dilakukan. Dengan ilmu yang mereka dapat diharap mereka juga mampu melakukan pemantauan jika terdapat gejala-gejala negatif yang mengarah pada penyalahgunaan narkoba, ungkapnya. Semoga. (Tim Pengelola SIM MTs.N 2 Pontianak)
Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia
Moto MTs. Negeri 2 Pontianak : MadrasahBeriman, Bertaqwa, Hidup Sehat, dan Berprestasi.