Aula MAN 2 Pontianak penuh sesak dengan siswa yang terkumpul dalam kelompok masing-masing pada Jumat (7/6). Kumpulnya siswa ini dalam rangka bersama timnya menyelesaikan agenda classmeeting berupa lomba membuat mading dengan tema seputar MAN 2 Pontianak.
Panitia classmeeting OSIM/MPK untuk tahun pelajaran 2023/2024 dalam rangka tutup tahun pelajaran mengagendakan kegiatan internal siswa yaitu lomba mading, lomba design poster, pertandingan catur dan E-sport. E-Sport adalah bentuk kompetisi permainan video yang diadakan di tingkat profesional dan kompetitif. Mirip dengan olahraga tradisional.
Sejak dibuka secara resmi oleh Kepala MAN 2 Pontianak pada hari Kamis (6/6), semua siswa MAN 2 yang terdiri dari kelas X dan XI secara aktif mengikuti kegiatan tersebut. Informasi yang diterima, tanggal 11 Juni akan diadakan acara penutupan dan pembagian hadiah untuk para juara.
“Insya allah, hari Selasa akan diadakan acara penutupan dan pembagian hadiah. Ini sudah kami koordinasikan dengan bidang kesiswaan sehingga hingga hari ini, semua agenda lomba berjalan sesuai jadwalnya dan terimakasih kepada kawan-kawan panitia atas kesediaannya membantu kelancaran kegiatan ini.” Demikian Bagus, Ketua OSIM MAN 2 Pontianak.
Usai agenda classmeeting adalah pembagian laporan hasil belajar dan dalam rangka menyukseskan program qurban, telah dibentuknya panitia qurban 1445 H yang hingga saat ini sedang proses penerimaan donasi dai keluarga besar MAN 2 Pontianak.*(1706)